Definisi Psikoterapi???
Psikoterapi secara etimologis dibagi menjadi dua kata yang berasal dari bahasa Yunani "psyche" berarti jiwa dan "therapy" artinya merawat dan mengasuh, sehingga dalam arti sempit psikoterapi berarti "perawatan dalam aspek kejiwaan seseorang".
Dalam Oxford English Dictionary tercantum kata psychotherapeutic yang diartikan sebagai perawatan terhadap suatu penyakit dengan menggunakan teknik psikologis untuk melakukan intervensi klinis.
Jadi, psikoterapi adalah perawatan yang secara umum mempergunakan intervensi psikis dengan menggunakan pendekatan psikologis terhadap pasien yang mengalami gangguan psikis atau hambatan kepribadian. (Gunarsa, 2007)
Berdasarkan pendekatan Psikodinamik, menurut Ivey (1987) yaitu membuat sesuatu yang tidak sadar menjadi sesuatu yang disadari. Rekonstruksi kepribadian dilakukan terhadap kejadian-kejadian yang sudah lampau dan menyusun sintesis baru dari konflik yang sudah lama.
Berdasarkan pendekatan Psikoanalisis, menurut Corey (1991) yautu membuat sesuatu yang tidak sadar menjadi sesuatu yang disadari. Membantu klien dalam menghidupkan kembali pengalaman-pengalaman yang sudah lewat dan bekerja melalui kondlik-konflik yang ditekan melalui pemahaman intelektual.
Berdasarkan pendekatan Rogerian yang terpusat pada pribadi, menurut Ivey (1987) yaitu memberikan jalan terhadap potensi yang dimiliki seseorang menemukan sendiri arahnya secara wajar dan menemukan dirinya sendiri yang nyata atau ideal dan mengeksplorasi emosi yang mejemuk serta memberikan jalan begi pertumbuhan dirinya yang unik.
Berdasarkan pendekatan Behavioristik, menurut Ivey (1987) yaitu menghilangkan kesalahan dalam belajar dan berperilaku dan untuk mengganti dengan pola-pola perilaku yang lebih bisa menyesuaikan. Arah perubahan perilaku yang khusus dilakukan oleh klien. Corey (1991) menjelaskan mengenai hal-hal sebagai berikut; terapi perilaku bertujuan secara umum untuk menghilangkan perilaku yang maladaptive dan lebih banyak mempelajari perilaku yang efektif.
Berdasarkan metode dan teknik Gestalt, menurut Ivey (1987) agar seseorang lebih menyadari mengenai kehidupan dan bertanggung jawab terhadap arah kehidupan seseorang. Corey (1991) merumuskan tujuan terapi Gestalt yaitu membantu klien memperoleh pemahaman mengenai pengalamannya.
Adapun tujuan terapi menurut Korchin adalah sebagai berikut:
Berdasarkan pendekatan Psikoanalisis, menurut Corey (1991) yautu membuat sesuatu yang tidak sadar menjadi sesuatu yang disadari. Membantu klien dalam menghidupkan kembali pengalaman-pengalaman yang sudah lewat dan bekerja melalui kondlik-konflik yang ditekan melalui pemahaman intelektual.
Berdasarkan pendekatan Rogerian yang terpusat pada pribadi, menurut Ivey (1987) yaitu memberikan jalan terhadap potensi yang dimiliki seseorang menemukan sendiri arahnya secara wajar dan menemukan dirinya sendiri yang nyata atau ideal dan mengeksplorasi emosi yang mejemuk serta memberikan jalan begi pertumbuhan dirinya yang unik.
Berdasarkan pendekatan Behavioristik, menurut Ivey (1987) yaitu menghilangkan kesalahan dalam belajar dan berperilaku dan untuk mengganti dengan pola-pola perilaku yang lebih bisa menyesuaikan. Arah perubahan perilaku yang khusus dilakukan oleh klien. Corey (1991) menjelaskan mengenai hal-hal sebagai berikut; terapi perilaku bertujuan secara umum untuk menghilangkan perilaku yang maladaptive dan lebih banyak mempelajari perilaku yang efektif.
Berdasarkan metode dan teknik Gestalt, menurut Ivey (1987) agar seseorang lebih menyadari mengenai kehidupan dan bertanggung jawab terhadap arah kehidupan seseorang. Corey (1991) merumuskan tujuan terapi Gestalt yaitu membantu klien memperoleh pemahaman mengenai pengalamannya.
Adapun tujuan terapi menurut Korchin adalah sebagai berikut:
- Memperkuat motivasi klien untuk melakukan hal yang benar
- Mengurangi tekanan emosional
- Mengembangkan potensi klien
- Mengubah kebiasaan
- Modifikasi struktur kognitif
- Memperoleh pengetahuan tentang diri
- Mengembangkan kemampuan berkomunikasi dan hubungan interpersonal
- Meningkatkan kemampuan dalam mengambil keputusan
- Mengubah kondisi fisik
- Mengubah kesadaran diri
- Mengubah lingkungan sosial
Unsur Psikoterapi itu ada 8 menurut Masserman (1984);
- Peran sosial
- Hubungan
- Hak
- Retrospektif
- Reduksi
- Rehabilitasi
- Resosialisasi
- Rekapitulasi
Sumber:
Tidak ada komentar:
Posting Komentar